Olah Almond Jadi Penangkal Cemas dan Stress

Jum'at, 22 Oktober 2021 - 18:15 WIB
loading...
Olah Almond Jadi Penangkal...
Tingkat kecemasan dan stres berada di puncak, bisa jadi Anda mengabaikan rasa lapar. Dampaknya, pola asupan memburuk dan berdampak bagi kesehatan Anda. Foto/MNC Media.
A A A
JAKARTA - Berdasarkan penelitian yang dirilis Pinkvilla dari laman Okezone.com, Kamis (14/10/2021), ketika tingkat kecemasan dan stres berada di puncak, bisa jadi Anda mengabaikan rasa lapar. Dampak lanjutannya, pola asupan memburuk dan berdampak bagi kesehatan Anda.

Penelitian itu menyebutkan, salah satu makanan penangkal stres paling baik adalah almond. Makanan ini mampu meredam tingkat stres karena kandungan vitamin E, B, mineral selenium, dan seng yang baik.

Untuk membuat almond lebih nikmat dan sehat, Anda bisa dengan mudah mengolahnya menjadi Almond Chicken Katsu ala chef Rinrin Marinka yang dilansir oleh Okezone.com, Senin (12/04/2021).


Bahan:
• Chicken breast or thigh secukupnya
• 1 butir telur
• Susu almond secukupnya
• Minyak secukupnya
• Lobak sebagai hiasan

Bahan saus:
• 1 sendok makan gochujang (pasta cabai korea)
• 1 sendok makan cuka
• 1 sendok makan sirup maple
• 1 sendok makan jus lemon
• 1 sendok makan minyak almond
• ¼ sendok makan minyak wijen

Cara membuat:
• Campur susu almond dengan bubuk cabai, lada, garam, dan bubuk garam. Lalu, kocok telur dan susu di wadah terpisah.
• Taburkan garam di dada ayam sampai merata. Lalu, baluri dada ayam dengan campuran susu almond dan bumbu, kemudian baluri ayam dengan telur, baluri lagi dengan campuran susu almond dan bumbu.
• Panaskan minyak lalu masukan dada ayam ke dalam minyak panas. Jika sudah kecoklatan, angkat dan tiriskan dada ayam.
• Campur gochujang dengan cuka, sirup maple, jus lemon, minyak almond, dan minyak wijen lalu aduk sampai merata.
• Potong dada ayam yang sudah matang. Lalu, sajikan dengan lobak yang sudah diiris sebagai hiasan.
• Almond Chicken Katsu siap dihidangkan.


Cara membuat Almond Chicken Katsu lebih renyah, cepat matang, dan teksturnya terjaga, gunakan Electric Multi Cooker untuk memanaskan minyak dan menggoreng ayam.

Multi Cooker ini mampu menghasilkan makanan yang tingkat kematangannya merata dan membuat tekstur masakan terjaga kualitasnya.

Sebagai produk unggulan dari eMSHOP, Ecohome Electric Multi Cooker bisa memasak dengan menggunakan listrik dan tanpa harus menggunakan kompor. Selain itu, dengan ukuran yang compact, multi Cooker ini praktis untuk dibawa kemanapun dan digunakan dimanapun.

"Memasak menggunakan Ecohome Electric Multi Cooker akan lebih nyaman dan praktis karena dapat menggoreng, merebus, menumis, mengukus, dan menghangatkan makanan sekaligus dalam satu alat kata Vicky Irawan, Deputy Chief Officer eMSHOP.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2096 seconds (0.1#10.140)